![]() |
| Cara ngupil ala sultan, tidak pakai jari, lebih bersih, segar dan tidak jorok, foto sumber freepik.com |
Ngupil adalah kegiatan mengambil kotoran dalam hidung dengan jari tangan. Meski terasa nikmati bagi pelaku, namun kebiasaan ini terlihat jorok dan menjijikkan bagi orang lain yang melihatnya. Nah, jadi jika tidak ingin teman Anda eneg, jangan perlihatkan kebiasaan ngupil Anda di depan mereka. Lakukan kegiatan membersihkan lubang hidung secara rahasia.
Meski dianggap hal yang wajar oleh banyak orang, ternyata kebiasaan ngupil dapat menyebabkan gangguan kesehatan. Menurut klikdokter kebiasaan tersebut dapat menyebabkan luka pada permukaan rongga hidung, infeksi saluran nafas karena kuman terbawa jari yang tidak bersih dan terjadi peradangan di sekitar rongga akibat pergesekan dengan kuku jari.
Lalu, bagaimana cara mengatasi rongga hidung yang terasa seperti penuh kotoran? Saat kondisi itu Anda alami, ngupil lah aktivitas yang menjadi solusi. Namun, jika masih menggunakan jari, sama saja Anda belum bisa menghilangkan kebiasan “jorok" tersebut.
Ada cara yang menurut penulis lebih efektif sebagai ganti kebiasan ngupil menggunakan jari tangan. Dengan cara ini, kegiatan ngupil tak lagi terlihat jorok. Bahkan ketika ada orang lain di sebelah Anda, mereka juga tidak akan sadar jika Anda sedang ngupil.
Seperti tulisan soal etika kentut saat bersama orang lain, cara ngupil ini juga jangan dicari di dalam kamus. Sebab cara ini sepertinya tida ada dalam kamus manapun. Ketika Anda coba cari di internet tutorial soal ngupil juga tak dapat ditemukan. Kalau pembahasan ngupil, banyak.
Cara ini sudah penulis lakukan sejak usia remaja. Mungkin masih banyak yang belum tahu cara ngupil ala sultan (bahasa anak gaul) ini. Dan melalui halaman ini, penulis akan berbagai pengalaman cara ngupil yang tidak jorok. Selain itu juga lebih bersih baik rongga hidung maupun jari tangan.
Membersihkan rongga hidung yang biasa penulis lakukan adalah cara ngupil menggunakan air. Masih terdengar aneh kan? Setelah membaca tulisan ini, coba ganti kebiasaan mancing di lubang hidung pakai jari Anda dengan air. Setelah itu, rasakan perbedaanya. Begini caranya:
1. Masukkan Air ke Hidung
Masukkan air ke dalam lobang hidung. Cara memasukkannya bukan dengan diguyur, namun menyedot air dengan hidung itu sendiri. Misal, ambil air dengan tangan atau gayung kemudian disedot mengunakan hidung.
Catatan: saat melakukan hal ini pertama kali, biasanya kita menyedot airnya terlalu kedalam, sehingga air masuknya juga dalam. Yang terjadi kemudian kepala pening. Namun setelah tahu caranya kita akan terbiasa. Yakni sedot air jangan terlalu dalam. Yang penting air masuk di “rongga” saja. Jika Anda sudah bisa cara ini, memasukkan air ke hidung tak lagi memuat pening kepala.
2. Kucek-kucek Hidung
Saat air yang kita sedot masih berada di dalam hidung, jangan dikeluarkan dulu. Dengan kondisi air masih di dalam rongga, kucek-kucek hidung dari luar bagian kiri maupun kanan. Saat itu terasa bahwa kotoran di dalam rongga hidung kita lepas dari dinding rongga.
Catatan: Lakukan cara ini berulang-ulang sampai rongga hidung terasa benar-benar bersih. Biasanya antara dua sampai tiga kali sekali ngupil dengan air, Namun jika anda merasa sudah bersih walau dengan sekali sedotan air, tak apa.
3. Keluarkan Air
Setelah dikucek, kemudian keluarkan air tadi dengan keras (seperti ketika Anda mengeluarkan ingus). Nah saat air tadi kita keluarkan. Kotoran (upil) akan ikut terbawa air. Boleh diulang jika masih merasa belum bersih.
Catatan: Ngupil dengan cara ini, selain terasa lebih segar (pengalaman pribadi), ngupil Anda juga tidak dianggap jorok dan menjijikan oleh orang lain. Bahkan orang lain tidak tahu kapan Anda ngupil.
Baca Juga: Trik Simpel dan Jitu Cara Mengatasi Dingin Saat Mandi yang Tidak Pernah Ditulis di Internet
Nah, dengan teknik ngupil menggunakan air ini, selain hidung terasa lebih bersih dan segar karena terkena air, kebiasaan ngupil Anda juga tidak akan diketahui orang lain. Cara ini bisa dilakukan ketika Anda sedang mandi, cuci muka atau saat mau wudlu.
Dan sudah dipastikan dengan cara ngupil ini Anda tidak menggunakan jari, alhasil, tangan pun tetap bersih tanpa terkena kotoran dari rongga hidung. Rongga hidung juga tak ada infeksi akibat gesekan dengan kuku.
Jika cara ini bermanfaat, boleh dibagikan ke orang lain.


Tidak ada komentar:
Posting Komentar